Matangkan Program Upskilling S1 Teknik, APITU Indonesia Jajaki Kerjasama dengan Universitas Yuppentek Indonesia

adminbatasPengetahuaan6 days ago344 Views

Batas.id–TANGERANG, 27 Desember 2025 – Dalam rangka meningkatkan kompetensi akademik para praktisi pendingin, Dewan Pengurus Pusat (DPP) Asosiasi Praktisi Pendingin dan Tata Udara Indonesia (APITU Indonesia) menggelar pertemuan strategis dengan civitas akademika Universitas Yuppentek Indonesia (UYI) Tangerang, pada Sabtu (27/12).

Pertemuan ini membahas rencana kerjasama penyelenggaraan Program Upskilling S1 Teknik yang diperuntukkan khusus bagi anggota APITU Indonesia.

Pembahasan pokok Kerjasama Upskilling

Keseriusan APITU Indonesia dalam program pendidikan ini terlihat dari hadirnya jajaran pengurus teras DPP. Rombongan dipimpin oleh Ketua Umum Agus Susilo, didampingi Sekretaris Jenderal Ngadiyanto, Bendahara Umum Sandi Setiadi, S.T., serta Ketua Biro SDM & Litbang Dr. Suhengki, A.Pi., M.T.

Rombongan APITU disambut hangat oleh Nurman Yakin, S.E., M.M., selaku Wakil Rektor (Warek) 3 Universitas Yuppentek Indonesia yang membidangi Kemahasiswaan dan Dekan Fakultas Teknik UYI Ir. Joko Ariwibowo

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari komunikasi awal yang dibangun oleh Bendahara Umum, Sandi Setiadi, yang membuka jalan kerjasama dengan pihak kampus. Diskusi teknis kemudian diperdalam oleh Dr. Suhengki dalam pertemuan di Kota Tangerang ini untuk merumuskan skema pendidikan yang tepat guna.

Pertemuan DPP Apitu Indonesia dengan Universitas Yuppentek Indonesia

Ketua Umum APITU Indonesia, Agus Susilo, dalam diskusinya menyampaikan visi organisasi terkait pengembangan SDM.

“Kehadiran kami di sini menegaskan posisi DPP yang ingin membantu membuka akses bagi anggota APITU untuk meng-upgrade pendidikan ke tingkat universitas. Kami ingin praktisi tidak hanya handal di lapangan, tapi juga memiliki legitimasi akademis,” ujar Agus.

Pihak Universitas Yuppentek Indonesia merespons positif inisiatif tersebut. Nurman Yakin, S.E., M.M. menyatakan kesiapan UYI untuk bersinergi dengan asosiasi profesi.

“Kami menyambut baik program yang diadakan oleh APITU ini. Pada prinsipnya, UYI bersedia membantu menyelenggarakan perkuliahan bagi rekan-rekan praktisi,” ungkap Warek 3 UYI tersebut.

Pertemuan ini menjadi langkah krusial sebelum peresmian kerjasama. Kedua belah pihak sepakat bahwa jika kesepakatan mengenai rincian biaya perkuliahan dan mekanisme administrasi lainnya telah tercapai, maka agenda selanjutnya adalah penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau Perjanjian Kerjasama secara resmi dalam waktu dekat. Langkah ini diharapkan menjadi angin segar bagi anggota APITU Indonesia yang ingin melanjutkan studi ke jenjang Sarjana Teknik dengan dukungan penuh dari asosiasi.

Leave a reply

Join Us
  • Facebook38.5K
  • X Network32.1K
  • Behance56.2K
  • Instagram18.9K
Loading Next Post...
Follow
Sidebar Search
Loading

Signing-in 3 seconds...

Signing-up 3 seconds...